Jadwal Lengkap Babak Final All England 2023: Duel Saudara Setanah Air Memperebutkan Gelar Juara!

- Minggu, 19 Maret 2023 | 12:12 WIB
Jadwal final All England 2023 (PBSI)
Jadwal final All England 2023 (PBSI)

HALUANJATENG.COM – Berikut adalah jadwal lengkap babak final di All England 2023 hari ini Minggu, 19 Maret 2023.

Kalian bisa menyaksikan pertandingan All England 2023 secara live hari ini di iNews mulai pukul 16.45 WIB.

Diketahui, terdapat dua perwakilan Indonesia yaitu Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang lolos ke babak final.

Pertandingan All England 2023 sudah memasuki babak final yang merupakan pertandingan dengan level Super 1000.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Pekalongan dan Sekitarnya Hari Ini, Minggu, 19 Maret 2023: Cuaca Sepanjang Hari akan Berawan

All England 2023 ini rangkaian pertandingan yang diadakan BWF di Utilita Arena, Birmingham, Inggris sejak 14 Maret 2023 yang lalu.

Kini, turnamen badminton ini sudah di babak final dan akan mempertemukan saudara setanah air Indonesia di lapangan final.

Duel ini dari sektor ganda putra yaitu Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Rian Ardianto.

Sebelumnya, di babak semifinal Ahsan/Hendra bermain dengan perwakilan dari China yaitu Liang Wei Keng/Wang Chang. Pasangan ini bermain sengit hingga rubber gim.

Baca Juga: Jadwal Acara TV di TVONE dan GTV pada Minggu, 19 Maret 2023: Beragam Tayangan Menarik saat Akhir Pekan

Namun, Ahsan/Hendra mampu mengalahkan wakil China dan mendapatkan tiket menuju babak final di All England 2023. Mereka bermain dengan skor akhir 21-15, 19-21, dan 29-27.

Sedangkan Fajar Alfian/Rian Ardianto bermain sengit di babak semifinal All England 2023. Mereka bermain sengit dengan perwakilan dari China yaitu He Jiting/Zhao Hao Dong.

Fajar/Rian nampak lebih aktif dari permainan pasangan Cina itu.

Hasil akhir juga memuaskan dengan kemenangan Fajar/Rian yang meraih tiket ke babak final dari dua gim dengan skor 21-19 dan 21-17.

Halaman:

Editor: Umi Uswatun Hasanah

Sumber: BWF

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X